Senin, 06 Juni 2016

Sampah Berserakan di Lingkungan Kampus Universitas Pancasakti Tegal


Sampah Berserakan di Lingkungan Kampus Universitas  Pancasakti Tegal

19 April 2016, 10.33 WIB
Tumpukan sampah berserakan di lingkungan kampus UPS Tegal. Sampah tersebut dibiarkan berserakan tanpa terurus, hingga mengganggu pemandangan dan menimbulkan bau tak sedap di lingkungan sekitar.
Pengetahuan tentang bahayanya sampah belum sampai menyeluruh pada diri masyarakat, hingga ada rasa penolakan untuk mengelola sampah menjadi barang yang lebih bermutu. Edukasi dari pemerintah untuk memberikan penyuluhan secara intens kepada masyarakat juga belum secara maksimal dilakukan, kampanye tentang pembuangan sampah dirasa gagal untuk memberikan penyadaran di dalam diri masyrakat.
Hal ini bukan saja terjadi di kota besar, tetapi merambah juga di daerah daerah. Praktik pembuangan sampah secara sembarangan terjadi sudah begitu lama di daerah daerah, di kampung kampung atau di desa desa tak terkecuali di jalan Halmahera kota Tegal. Kawasan yang dekat dengan Universitas Pancasakti tegal juga banyak praktik-praktik pembuangan sampah secara sembarangan.
Pembuangan sampah yang secara sembarangan ini terjadi sudah sekian lama, ketika tumpukan sampah mulai menggunung , sampah-sampah tersebut akan mengeluarkan bau yang sangat menyengat dan sampah  plastik yang dibakar akan menimbulkan polusi pada lingkungan sekita, padahal asap pembakaran sampah menyumbang sebagai polusi terbesar pada pengikisan lapisan ozon di dunia.
Harusnya mahasiswa yang pada khususnya sebagai kaum intelektual dan penyeimbang pemerintahan tidak sedikit pun memberi edukasi tentang bahaya sampah pada masyarakat, pengabdian pada masyarakat sesuai tri darma perguruan tinggi ini harusnya mampu menjadi dasar untuk memberikan edukasi kepada masyarakat. Mahasiswa bukalah satu satunya orang yang harus memberikan edukasi tersebut namun peran serta pemerintah lebih absolut untuk dalam perubahan paradigma masyarakat tentang bahaya sampah yang berserakan di lingkungan sekitar.

1 komentar:

  1. ▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬ஜ۩۞۩ஜ▬▬▬▬▬▬▬▬▬
    Seharusnya kita bisa lebih peduli terhadap lingkungan.
    ▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬ஜ۩۞۩ஜ▬▬▬▬▬▬▬▬▬

    BalasHapus